Pages

Selasa, 29 Agustus 2017

ANOTHER PROJECT

Sejarah Another Project


Sejarah Another Project


  
  Apa yang anda pikirkan bila mendengar kata Cirebon? Tentu sebagian besar akan menjawab kota udang, pantura, stasiun kejaksan, grage. Nah mulai saat ini, jika anda ditanyakan tentang yang terkenal dari Cirebon. biasakan anda menjawab: Another Project! Ya, Another Project merupakan salah satu band reggae asal Cirebon. Band ini terkenal dengan jargon “Indonesian Rebel Reggae Revolution“.
Another Project berdiri sekitar pertengahan 2005. Mereka membawakan reggae terinspirasi oleh karya-karya hebat Bob Marley. Menurut mereka, reggae itu mempunyai beatnya aja musik ini sanggup membius semua orang untuk berdansa. Selain itu, reggae menurut mereka adalah musik rakyat. Itulah hal yang paling mendasar bagi mereka untuk memilih reggae sebagai wujud apresiasi mereka dalam berkarya.
Another Project memiliki formasi Guntur OPHAY Soekarno (vocal /provoke/gitar), CEPE Hendrix (lead gitar/backing vocal),  Mr.Opik Stones Pisan (low lowin’ pumpkin bass/backing vocal) dan juga  RAKA rako dan Choleez (backing vocal). Bicara karya, mereka sudah meluncurkan EP perdana mereka pada tahun 2010. Dalam EP tersebut, terdapat 5 buah lagu karya mereka: Against The WorldJust A FriendWhat Is A RevolutionLiving In The Big City dan juga N.A.D.I.
Musik mereka banyak terpengaruh oleh Bob Marley,Jim Morisson,Tony Q Rastafara, Alpha Blondy, Bad Brain, Ken Bothe, Katchafire , Iwan Fals, Bob Marley,Jim Morisson,Tony Q, Alpha Blondy, Bad Brain, Ken Bothe, Katchafire , Iwan Fals, Gregory Isaacs, Ras Muhamad, Shore dan masih banyak lagi.
Untuk mengetahui lebih lanjut tentang band ini, anda dapat mengunjungi “base camp” mereka di Jl. Sunan Gunung Jati Gang Al Falah nomer 57 rt  12/03. Atau dapat menghubungi Koekoet (08889550013 – 0231 224895). Atau bisa juga mengunjungi mereka di dunia maya, pada akun MyspaceReverbnationTwitter dan juga Soundcloud mereka.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar